Soal UAS Komunikasi Pendidikan

-->


UJIAN AKHIR SEMESTER
TAKE HOME EXAMINATION
JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN


Mata Kuliah        : Komunikasi Pendidikan
Semester            : 2 (Dua)
Konsentrasi        : Guru TIK program Dual Competencies
Dosen                   : Drs. Rudi Susilana, M.Si
                               Laksmi Dewi, M.Pd.

Petunjuk Pengerjaan:
1.       soal UAS ini dikerjakan secara individu, jika terdapat jawaban yang sama (copy paste) maka tidak akan dinilai dan dianggal gagal.
2.       Jawaban bisa dikirimkan dalam bentuk printed atau juga via e-mail dengan alamat email laksmi.aliqa@gmail.com paling lambat tanggal 31 Agustus 2010. Jika terlambat tidak akan diperiksa.
3.       Jangan lupa selalu cantumkan sumber rujukan yang menjadi sumber referensi, dan gunakan sumber rujukan sebanyak-banyaknya.


SOAL
1.       Anda telah memahami  tentang model komunikasi dan aplikasinya dalam pengembangan pendidikan/ pembelajaran. Terdapat beberapa model komunikasi yang dapat diaplikasikan dalam proses pembelajaran, yaitu: Model mekanistik, Model interaksional, Model psikologis, Model pragmatis.
a.       Pilihlah satu kompetensi dasar pada mata pelajaran TIK pada jenjang tertentu, kemudian buatlah scenario pembelajaran berdasarkan keempat model komunikasi tersebut.
b.      Menurut Saudara model komunikasi mana yang efektif digunakan dalam proses pembelajaran,  kemudian berikan penjelasannya dihubungkan dengan teori belajar yang sudah Saudara ketahui.
c.       Media komunikasi yang bagaimana yang dapat digunakan sebagai saluran penyampaian pesan agar noise dalam proses pembelajaran dapat diminimalisir?

2.       Terdapat beberapa bentuk komunikasi yang dapat diaplikasikan dalam pengembangan pendidikan/ pembelajaran, seperti Komunikasi on line, Komunikasi kelompok kecil, Komunikasi exposisi, dan Komunikasi persuasif.
a.       Jelaskan secara konseptual keempat bentuk komunikasi tersebut?
b.      Bagaimana implementasinya bentuk-bentuk komunikasi tersebut dalam suatu proses pembelajran?
c.       Bagaimana pendapat Saudara jika bentuk komunikasi tersebut dikaitkan dengan delapan keterampilan dasar mengajar?
3.       Kaitannya dengan penggunaan media komunikasi dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran TIK.
a.       Identifikasi penerapan media komunikasi yang banyak digunakan dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran TIK?
b.      Bagaimana penilaian Saudara tentang penerapan media komunikasi tersebut terhadap peningkatan kualitas proses dan hasil belajar  pada mata pelajaran TIK?
c.       Menurut Saudara apakah seorang guru TIK perlu memiliki kemampuan dalam mengembangkan media komunikasi yang akan digunakan dalam proses pembelajaran? Bagaimana pandangan saudara tentang media komunikasi by design dan by utilization dalam proses pembelajaran?

Tugas Tambahan Bagi Mahasiswa Yang Merasa Pernah Ijin Untuk Kepentingan PLPG dan Mahasiswa yang memiliki jumlah kehadiran kurang dari 8 pertemuan.

1.       Carilah di internet atau di media cetak tentang gambar atau video suatu kegiatan proses pembelajaran.
2.       Jabarkan secara rinci tahapan proses komunikasi yang sekiranya akan dilaksanakan berdasarkan pengamatan Saudara terhadap gambar/ video tersebut .
3.       Bagaimana penilaian Saudara terhadap gambar/video tersebut?
4.       Jangan lupa cantumkan sumber yang Saudara gunakan dalam melakukan proses analisis tersebut.

Selamat Bekerja, Semoga Sukses!!


Download SOAL UAS Komunikasi Pendidikan disini

0 komentar: